Liga Champion: 4 Tim Menuju Babak Semifinal


Liga Champion - Dini hari tadi sudah dilangsungkan dua pertandingan yang memperebutkan dua tiket menuju babak semifinal. Antara Real Madrid vs Atletico Madrid yang dimenangkan oleh Real Madrid dengan skor 1-0 dan pertandingan lainnya antara AS Monaco vs Juventus yang berkesudahan dengan tanpa gol alias 0-0.

Dari hasil dua pertandingan di atas yang berhak lolos ke semifinal liga champion adalah Real Madrid dan Juventus dimana dua tim sebelumnya sudah dinyatakan lolos yaitu Barcelona dan Bayern Munich.

Dari empat besar ini akan diundi kembali siapakah yang bakal berhadapan satu sama lain. Dua tim dari Spanyol, satu tim dari Italia dan satu tim lagi dari Jerman. Nampak jelas Spanyol masih merajai dengan berhasil lolos dua tim di semifinal Liga Champion.

Menarik untuk ditunggu dua pertandingan di semi final ini. Apakah bakal terjadi pertemuan kembali dua tim asal kota Spanyol yang sedang memperebutkan titel Laliga antara Barcelona dan Real Madrid. Mungkin saja terulang kembali El Clasico jilid ke-3 dan ke-4 jika memang bertemu kembali di musim ini.

Undiannya akan berlangsung di hari Jum'at 24 April 2015 dan akan disiarkan streaming langsung di UEFA.com pada jam 12.00 CET atau sekitar jam 18.00 WIB.

Tim manapun yang saling bertemu tentunya keempat tim akan menyajikan sebuah permainan yang sengit dan menarik. Dan semuanya memiliki peluang untuk lolos ke laga puncak di Final Liga Champion yang akan diselenggarakan di stadion Olympiastadion di Berlin Jerman pada tanggal 6 Juni 2015.

Jika dilihat seberapa sering tim yang lolos ke semi final Liga Champion, ternyata Madrid paling sering merasakannya dengan mengantongi 31 pertandingan, kemudian disusul Barca 30 pertandingan , Bayern 25 pertandingan, dan Juventus 22 pertandingan. (dikutip dari Detik Sport)

Share this

Related Posts

Ruang komentar untuk Anda dan silahkan untuk berkomentar.
Terima kasih sudah berkunjung di Kebun Ajaib :D

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
$-)
(y)
(f)
x-)
(k)
(h)
cheer